Cara Hapus Nama di Getcontact 2024

Cara Hapus Nama di Getcontact
Cara hapus nama di Getcontact bisa dilakukan dengan beberapa cara yang terbilang mudah untuk diterapkan.

Getcontact merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk mencari informasi nomor HP.

Sedangkan informasi yang dimuat dalam aplikasi ini bisa berupa informasi nomor yang tidak dikenal, mencari tahu nama kontak kita di HP orang lain, mengetahui tag atau penanda di HP orang lain, dan lainnya.

Tidak hanya mengetahui tag, namun di aplikasi ini Anda juga bisa menghapus tag nama kontak HP Anda yang tidak sesuai.

Nah, berikut ini kami akan membahas dan membagikan informasi tentang cara hapus nama di Getcontact dan informasi penting lainnya yang perlu diketahui.

Cara Hapus Nama di Getcontact

Cara Hapus Nama di Getcontact
Cara Hapus Nama di Getcontact
Nama atau tag dalam aplikasi Getcontact adalah nama yang diberikan pengguna lain untuk memberikan nama pada nomor yang ada di kontak mereka.

Sehingga aplikasi Getcontact bisa digunakan untuk mencari tag dari kontak asing yang menghubungi Anda.

Menariknya, Anda juga bisa mencari tag atas nomor kita yang diberikan orang lain dan jika merasa tidak sesuai dengan tag tersebut, maka Anda bisa menghapus nama atas tag tersebut.

Untuk cara hapus nama di Getcontact yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, bukalah aplikasi Getcontact yang sudah terpasang di smartphone Anda.
  • Kemudian pilih menu “Tag Saya” lalu klik “Tampilkan Lebih Banyak”.
  • Selanjutnya Anda akan melihat daftar tag nomor di aplikasi Getcontact dan bisa mencari tag yang ingin dihapus.
  • Selanjutnya geser atau swipe ke kiri pada tag yang akan Anda hapus sampai ikon tempat sampah muncul.
  • Setelah itu Anda bisa memberikan alasan mengapa ingin menghapus tag tersebut lalu klik opsi “Report” atau “Laporkan” yang ada di bagian bawah daftar alasan.
  • Jika sudah, maka Anda bisa klik “Ok”.

Cara Melihat Nama atau Tag Getcontact yang Sudah Dihapus

Cara Hapus Nama di Getcontact
Cara Melihat Nama atau Tag Getcontact yang Sudah Dihapus
Bila ingin memastikan bahwa cara hapus nama di Getcontact berhasil diterapkan dan tag tersebut telah benar-benar dihapus, maka Anda bisa melakukan beberapa langkah yang akan kami bagikan untuk melihatnya.

Untuk cara melihat nama atau tag Getcontact yang sudah dihapus yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan buka aplikasi Getcontact kemudian masuk ke daftar “Deleted Tags” atau “Tag Terhapus”.
  • Di menu ini, Anda bisa melihat seluruh tag yang telah dihapus.

Cara Menyembunyikan Nama atau Tag di Getcontact

Cara Hapus Nama di Getcontact
Cara Menyembunyikan Nama atau Tag di Getcontact
Tidak hanya cara hapus nama di Getcontact, namun Anda juga bisa menyembunyikan tag dalam aplikasi Getcontact.

Namun cara ini tidak akan menghilangkan tag secara permanen, tetapi tag tersebut tidak akan dilihat oleh pengguna Getcontact yang lainnya.

Oleh karena itu, jika ada pengguna lain yang melihat tag atau nama Anda dalam aplikasi tersebut, maka penanda tersebut tidak akan ditampilkan karena tidak bisa dilihat.

Untuk cara menyembunyikan nama atau tag di Getcontact yaitu sebagai berikut:
  • Buka aplikasi Getcontact pada smartphone Anda.
  • Selanjutnya klik menu “Lainnya” yang akan mengantarkan Anda pada menu “Pengaturan”.
  • Kemudian masuk ke menu “Pengaturan” lalu pilih opsi “Pengaturan Mode Pribadi”.
  • Anda bisa mengaktifkan mode pribadi untuk menyembunyikan tag pada bagian ini. Maka tag kontak Anda tidak akan muncul jika mode tersebut diaktifkan.

Fitur Unggulan Aplikasi Getcontact

Cara Hapus Nama di Getcontact
Fitur Unggulan Aplikasi Getcontact
Jika membahas tentang cara hapus nama di Getcontact, maka tak lengkap rasanya jika tidak membahas fitur unggulan yang dimiliki oleh aplikasi tersebut.

Dengan mengetahui fitur unggulan yang dimiliki, maka Anda bisa mengetahui fungsi dari aplikasi ini dan bisa digunakan dengan maksimal.

Setidaknya ada 6 fitur unggulan yang dimiliki oleh aplikasi Getcontact dan akan kami bahas pada uraian ini.

Untuk fitur unggulan aplikasi Getcontact yaitu sebagai berikut:

1. Tag Nama atau Label

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa aplikas Getcontact ini dilengkapi tag atau label yang berguna untuk mempermudah pengguna dalam mengetahui informasi seputar kontak tersebut

Sehingga sebagai pengguna Anda bisa menambahkan atau menghapus tag yang ada didalam aplikasi tersebut.

2. Fitur Keamanan dan Perlindungan dari Spam

Jika berbicara tentang keamanan sebuah aplikasi, maka Anda tak perlu khawatir saat menggunakan aplikasi Getcontact.

Karena Getcontact telah dibekali dengan fitur keamanan dan perlindungan dari spam, sehingga Anda tetap nyaman dan aman saat menggunakan aplikasi ini.


3. Mengenali Nomor Telepon

Fitur selanjutnya yang dimiliki oleh Getcontact adalah fitur untuk mengenali identitas dari penelepon yang tidak dikenal.

Oleh karena itu, jika ada nomor tak dikenal menghubungi Anda maka aplikasi ini bisa mengenali informasi pemilik nomor telepon tersebut.

4. Fitur Pengirim Pesan

Aplikasi Getcontact juga dibekali dengan fitur pengirim pesan dan dengan adanya fitur ini, Anda bisa menikmati pengalaman obrolan dengan pengguna lain dengan lebih leluasa.

Selain menyenangkan, namun mengirim pesan di aplikasi ini juga keamanannya sangat terjamin.

5. Multi Platform

Anda mungkin belum mengetahui jika aplikasi Getcontact ini termasuk multi platform, artinya Anda bisa menggunakan Getcontact melalui aplikasi digital di smartphone atau melalui website yang bisa diakses melalui laptop atau PC.

6. Pintasan untuk iPhone

Fitur unggulan yang ke enam yang ditawarkan oleh aplikasi Getcontact adalah fitur untuk membuat pintasan.

Sayangnya fitur pintasan ini hanya ada pada iPhone dan cara untuk membuat pintasan Getcontact di iPhone yaitu sebagai berikut:
  • Bukalah riwayat panggilan di smartphone yang Anda gunakan.
  • Kemudian klik ikon “I” untuk melihat detail nomor yang ingin Anda ketahui.
  • Setelah itu klik opsi “Bagikan Kontak” dari detail nomor ponsel tersebut.
  • Jika tidak ada pilihan Getcontact pada layar, maka Anda bisa klik “Lainnya” lalu aktifkan Getcontact. Langkah terakhir, Anda bisa mengidentifikasi panggilan melalui riwayat panggilan tanpa harus membuka Getcontact.

Akhir Kata

Demikian informasi yang bisa kami sampaikan tentang cara hapus nama di Getcontact dan informasi penting lainnya yang bisa dipelajari dan diterapkan.

Cara yang kami bagikan terbilang cukup mudah untuk diterapkan dan Anda bisa melakukannya sewaktu-waktu sesuai yang dibutuhkan.

Dengan menerapkan cara yang telah kami bagikan di atas, nama Anda tidak akan terlihat oleh pengguna lain karena sudah dihapus. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel