Cara Hapus Akun TikTok Seller 2024

Cara Hapus Akun TikTok Seller
Cara hapus akun TikTok Seller menjadi pencarian terbanyak di Internet, pasalnya banyak pengguna yang kebingungan lantaran tidak menemukan tombol untuk menghapus akun Seller.

Menghapus akun TikTok Seller Center ini biasanya dibutuhkan saat pengguna salah masuk ke TikTok Seller Center.

Yang seharusnya masuk di TikTok Seller Indonesia, akan tetapi masuk ke TikTok Seller Center UK atau USA.

Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk menutup TikTok Shop tersebut, anda bisa mengikuti setiap tahapan yang kami bagikan dibawah ini nanti.

Tanpa berlama-lama, langsung saja simak kumpulan cara hapus akun TikTok Seller yang dapat kami bagikan. Simak sampai selesai yaa!


1. Cara Hapus Akun TikTok Seller Center Melalui Pusat Bantuan

Cara Hapus Akun TikTok Seller
Cara Hapus Akun TikTok Seller Center Melalui Pusat Bantuan
Kalau akun yang muncul saat membuat Seller Center tidak ada di aplikasi TikTok, anda bisa menghubungi pusat bantuan.

Anda dapat mengakses pusat bantuan tersebut sebagai cara hapus akun TikTok Seller Center dengan mengikuti langkah-langkah dibawah ini yaitu, sebagai berikut:
  • Silahkan masuk ke aplikasi TikTok yang sudah terpasang diperangkat anda.
  • Berikutnya masuk ke Privasi dan Pengaturan.
  • Masuk ke menu pusat bantuan.
  • Ceritakan dengan jelas dan lengkap tentang permasalahan yang anda alami.

Contoh:

Hallo Admin TikTok,

Sebelumnya saya membuat akun di TikTok Seller Center, tapi ternyata salah mendaftar di TikTok Seller Center UK.

Saya ingin menghapus TikTok Seller Center itu agar bisa mendaftar di TikTok Seller Center ID. (Mohon dibantu yaa).


2. Cara Hapus Akun TikTok Seller Center

Cara Hapus Akun TikTok Seller
Cara Hapus Akun TikTok Seller Center
Ada banyak asalan mengapa mereka ingin menghapus akun TikTok Seller Center miliknya, salah satunya adalah karena ingin menutup toko secara permanen karena suatu hal.

Sayangnya, setelah ditelusuri semua menu yang tersedia, baik dari aplikasi Seller Center di Android ataupun website Seller Center tidak ditemukan tombol untuk menghapus akun TikTok Seller.

Dalam aplikasi dan web-nya hanya dapat menampilkan informasi akun informasi toko, jadi untuk menghapus TikTok Seller cobalah cara yang kami bagikan dibawah ini.

Singkatnya, akun TikTok Seller Center bisa dihapus dengan menghapus akun baru yang terbentuk saat mendaftar TikTok Seller Center.

Untuk lebih jelasanya, silahkan simak dan ikuti langkah-langkah cara hapus akun TikTok Seller dibawah ini yaitu sebagai berikut:
  • Pertama, masuk ke aplikasi atau website TikTok Seller Center.
  • Berikutnya Log out dari Seller Center dengan cara mengklik nama > Log out.
  • Kemudian masuk ke aplikasi TikTok dan temukan akun baru yang muncul saat membuat akun TikTok Seller Center.
  • Hapuslah akun baru yang muncul saat membuat akun Seller Center.
  • Dengan menghapus akun baru tersebut, maka Seller Center itu juga akan terhapus secara otomatis sehingga anda bisa membuat akun TikTok baru di Seller Center Indonesia.

Sayangnya, tak semua orang dapat menemukan akun baru yang muncul saat membuka TikTok Seller Center.

Kalau anda mengalami hal tersebut, maka anda bisa mencoba cara pertama yang kami bagikan yaitu dengan menghubungi pusat bantuan.


Cara Menghapus Akun TikTok

Cara Hapus Akun TikTok Seller
Cara Menghapus Akun TikTok
Seperti yang sudah kami jelaskan diatas bahwa cara hapus akun TikTok Seller adalah dengan menghapus akun TikTok yang muncul saat akun TikTok Seller dibuat.

Untuk menghapusnya silahkan ganti akun ke akun TikTok baru tersebut, baru setelah itu ikuti langkah-langkah dibawah ini yaitu sebagai berikut:
  • Pertama, klik Profil yang ada dibagian kanan bawah.
  • Selanjutnya klik ikon 3 garis di kanan atas.
  • Tekan "Pengaturan" dan "Privasi".
  • Klik Kelola Akun > Hapus Akun.
  • Kalau sudah, sekarang anda harus konfirmasi.

Catatan: Dengan menghapus akun TikTok, artinya akun anda akan hilang termasuk Followers, Saldo, dan video yang sudah pernah di upload.

Jadi, pastikan akun yang akan dihapus itu bukanlah akun utama anda yaa!


Cara Pindah Negara TikTok Seller ke Indonesia

Cara Hapus Akun TikTok Seller
Cara Pindah Negara TikTok Seller ke Indonesia
Setelah mengetahui cara hapus akun TikTok Seller Center, perlu diketahui juga cara pindah Negara di TikTok seller supaya ke Indonesia.

Ternyata, ada banyak pengguna TikTok yang salah daftar ke Seller UK dan USA sehingga mereka tidak bisa berjualan ke Indonesia ataupun bekerjasama dengan TikTokers Indonesia.

Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan keluar dari akun Seller Center dan menghapus akun baru yang muncul saat membuat akun Seller di UK.

Adapun cara keluar dari Seller Center UK yaitu sebagai berikut:

Keluar dari Seller Center UK

  • Tekan akun yang ada dikanan atas.
  • Setelah itu, keluar atau Logout.

Masuk ke Seller Center ID

  • Masuk ke website Seller Center di Seller.TikTok.com.
  • Selanjutnya pilih wilayah Asia > Indonesia.
  • Daftar akun dengan menggunakan Email baru, jangan menggunakan ID TikTok.

Dengan mendaftarkan Email baru, maka anda tidak perlu hawatir kalau akun utama hilang. Selamat mencoba!


Cara Masuk ke Seller Center TikTok Indonesia

Cara Hapus Akun TikTok Seller
Cara Masuk ke Seller Center TikTok Indonesia
Sangat mudah bukan, cara hapus akun TikTok Seller? Simak juga cara masuk ke Seller TikTok Indonesia agar bisa berkolaborasi dengan para TikTokers lainnya.

Karena banyak pengguna TikTok yang salah masuk ke TikTok Seller USA ataupun UK, mungkin banyak juga yang tidak tahu cara masuk ke TikTok Seller Indonesia.

Biasanya ini terjadi karena masuk ke halaman TikTok Seller melalui Google tanpa memperhatikan alamatnya.

Kalau melalui website, anda bisa langsung ketikkan alamat "Seller-id.tiktok.com" pastikan ada "-id" dibelakang seller, karena kalau sampai salah cara menghapus aku bisa menjadi ribet.

Cara lain untuk memastikannya adalah dengan masuk melalui seller.tiktok.com, disana anda akan diarahkan ke halaman pemilihan region, pilih menu Asia > Indonesia.

Dengan mengikuti tahapan diatas, bisa dipastikan anda dapat masuk ke halaman TikTok Seller Indonesia.

Tidak hanya itu, untuk verifikasi TikTok juga sudah melengkapi dengan nomor Indonesia sehingga kemungkinan salah masuk TikTok Seller akan berkurang.


Akhir Kata

Nah, kira-kira seperti itulah cara hapus akun TikTok Seller Center dengan menghubungi pusat bantuan TikTok.

Dengan adanya tutorial diatas anda bisa dengan mudah berpindah Negara saat salah daftar ke Center Luar Negeri.

Setelah berhasil masuk ke TikTok Seller Indonesia, pastikan anda mengunggap produk dengan deskripsi yang menarik agar orang lain tertarik belanja di toko anda. Sekian dan semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel