Cara Cek BSU di Pospay 2024

Cara Cek BSU di Pospay
Cara cek BSU di Pospay perlu diketahui, pasalnya Kementerian Ketenagkerjaan (Kemnaker) sudah menyalurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2024 tahap 7 melalui PT Pos Indonesia.

Penyaluran melalui kantor Pos dilakukan bagi tenaga kerj ayang tidak memiliki rekening Bank Himbara atau mempunyai rekening yang bermasalah.

Sebelum melakukan pencairan, terlebih dulu penerima BSU harus terdaftar di kantor Pos supaya bisa melakukan pengecekan melalui aplikasi Pospay.

Bantuan ini diperuntukkan bagi para pekerja yang berpenghasilan maksimal Rp. 3,5 juta per bulan dan merupakan peserta aktif Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.

Bagi para pekerja yang ingin mendapatkan BSU melalui kantor pos, setidaknya terdapat dua cara yang bisa dilakukan.

Lalu, bagaimana cara cek BSU di pospay? Silahkan simak pembahasan dalam artikel dibawah ini untuk mengetahui caranya. Simak sampai selesai yaa!


1. Cara Cek BSU di Pospay dengan Mudah

Cara Cek BSU di Pospay
Cara Cek BSU di Pospay dengan Mudah
Dilansir dari Kemnaker, dibawah ini adalah langkah-langkah dari cara cek BSU di pospay, apakah anda termasuk penerima atau tidak, yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah mencari informasi BSU melalui situs "bsu.kemnaker.go.id" atau "bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id" atau bisa juga melalui aplikasi Pospay.
  • Selanjutnya cek notifikasi, apakah anda ditetapkan sebagai penerima BSU melalui PT Pos Indonesia atau tidak.
  • Kemudian download aplikasi Pospay di Play Store untuk Android dan App Store untuk iOS.
  • Buka aplikasi Pospay dengan menekan tombol (i) berwarna merah pada tampilan Login di pojok kanan dan klik logo Kemnaker.
  • Disana, pilih opsi Kemanker 1 dikolom "Jenis Bantuan" dan siapkan e-KTP buram atau tidak terbaca oleh sistem.
  • Silahkan lengkapi seluruh data pribadi penerima dan klik "Lanjutkan".

Kalau NIK dan data lain yang dimasukkan sudah sesuai dengan data penerima BSU Kemnaker, QR Code akan muncul pada aplikasi Pospay.

Kalau NIK dan data lain yang dimasukkan tidak sesuai dengan data penerima BSU Kemnaker, maka akan muncul notifikasi "NIK tidak terdaftar sebagai penerima BSU".


2. Cara Cek BSU di Kantor Pos

Cara Cek BSU di Pospay
Cara Cek BSU di Kantor Pos
Selain cara cek BSU di Pospay, anda juga bisa mencari tahu apakah nama anda terdaftar sebagai penerima BSU atau tidak, adapun cara cek BSU di kantor pos yaitu sebagai berikut:
  • Pertama, pastikan anda sudah menerima surat undangan dari pemerintah Desa RT/RW.
  • Setelah memastikan hal tersebut, silahkan datangi kantor pos yang tertera dalam surat undangan tersebut.
  • Ketika sudah sampai di kantor pos. Tunjukkan KTP asli anda kepada pegawai dan tunggu sampai proses pencarian selesai.

Ini adalah proses atau tutorial cara mencairkan BSU setelah mengetahui data anda termasuk sebagai salah satu penerima BSU.


Syarat Penerima BSU Terbaru

Cara Cek BSU di Pospay
Syarat Penerima BSU Terbaru
Setelah mengetahui bagaimana cara cek BSU di pospay dan kantor Pos, perlu diketahui juga beberapa syarat yang memungkinkan anda masuk sebagai penerima bantuan tersebut.

Penerima Bantuan Subsidi Upah atau BSU adalah pekerja yang aktif dalam program BPJS Ketenagakerjaan yang juga aktif membayar iuran hingga bulan Juli tahun 2024.

Kalau anda adalah buruh yang di PHK sesudah bulan Juli 2024, maka anda masih dapat atau berhak menerima BSU dan bantuan sebesar Rp.600.000.

Itu berlaku selama anda tetap mematuhi peraturan da juga syarat yang diberikan oleh Menteri Ketenagakerjaan (Menaker).

Apabila anda ingin mengetahui apa saja syarat yang harus dilengkapi sebagai penerima BSU, diantaranya yaitu:
  • WNI tercatat dengan e-KTP.
  • Tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagkerjaan sampai dengan Juli 2024.
  • Memiliki Gaji atau Upah paling banyak sebesar p.3,5 juta atau pekerja buruh yang bekerja pada wilayah dengan upah minimum provinsi atau Kab/Kota lebih besar dari Rp.3,5 juta (Persyaratan gaji tersebut menjadi paling banyak sebesar upah minimum Kabupaten atau Kota, Provinsi dibulatkan ke atas sampai ratusan ribu rupiah).
  • Bukan anggota TNI PNS atau TNI Polri.
  • Tidak pernah menerima bantuan program kartu prakerja, program keluarga harapan dan bantuan produktif untuk usaha mikro.


Apa Itu Bantuan Subsidi Upah (BSU)?

Cara Cek BSU di Pospay
Apa Itu Bantuan Subsidi Upah (BSU)?
Program BSU merupakan Implementasi yang diakukan pemerintah dengan tujuan melakukan pemulihan ekonomi Nasional dalam rangka memberikan atau mendukung kebijakan keuangan Negara.

Hal tersebut untuk mengatasi atau sebagai penangan Pandemi Corona (Covid-19) yang terjadi ditahun 2020 lalu.

BSU adalah bagian dari stimulus pemerintah yang sudah dikoordinasikan dan dibahas bersama Tim Stgas Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), Kementerian BUMN, Kemnaker, Kemenkeu, dan BPJS Ketenagakerjaan atau BPJMsostek.

Bantuan tersebut memiliki nilai sebesar Rp.600.000 rupiah per orang selama satu tahap.

Menurut Menteri Ketenagakerjaan (Kemnaker), Ida Fauziah menyatakan bahwa pemberian BSU sudah dimulai sejak tanggal 25 Agustus 2021 dan dilakukan secara simbolik oleh Presiden RI Joko Widodo.


Berapa Jumlah Pekerja yang akan Menerima BSU?

Cara Cek BSU di Pospay
Berapa Jumlah Pekerja yang akan Menerima BSU?
Secara keseluruhan, jumlah pengguna BSU pemerintah sebanyak 15,7 juta pekerja dengan total anggaran sebesar Rp 37,7 triliun.

Jumlah tersebut terus meningkat dari rencana awal yang sebanyak 13,8 juta prakerja.

Perlu diketahui bahwa tidak semua orang dapat menjadi penerima dari bantuan tersebut, itu karena pemerintah sudah memberikan peraturan dan syarat bagi pekerja buruh yang berhak menerima.

Karena itulah, penting juga bagi anda untuk mengetahui apakah anda sudah memenuhi syarat yang diberikan pemerintah Indonesia atau belum.


Akhir Kata

Demikianlah pembahasan yang dapat kami bagikan untuk anda seputar cara cek BSU di pospay dan Kantor Pos dengan mudah.

Semoga dengan adanya pembahasan diatas dapat menambah pengetahuan dan wawasan anda seputar cara cek dan cara mencairkan Bantuan Subsidi Upah.

Anda bisa merekomendasikan artikel ini kepada teman atau saudara yang juga merupakan penerima BSU namun belum tahu cara mencairkannya. Sekian dan semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel