Cara Cek Battery Health (BH) iPhone 2024

Daftar Isi
Cara Cek Battery Health (BH) iPhone
Cara cek battery Health (BH) iPhone perlu diketahui oleh para pengguna smartphone, karena jika baterai bermasalah maka perangkat tersebut tidak akan berfungsi dengan maksimal.

Karena salah satu komponen penting dalam smartphone adalah baterai, tanpa baterai smartphone tidak akan menyala.

Seiring berjalannya waktu, performa baterai pastinya akan semakin berkurang terutama lagi jika pengguna tidak merawatnya dengan baik.

Pengguna ponsel iOS (iPhone) atau Android sejatinya bisa mengecek bagaimana kondisi kesehatan baterai (battery health) ponsel yang mereka gunakan.

Sedangkan pengecekan tersebut bisa dilakukan untuk mengetahui apakah baterai ponsel masih dalam kondisi prima atau tidak.

Dengan melakukan pengecekan secara berkala, maka Anda bisa melakukan langkah preventif untuk mencegah kerusakan baterai yang mungkin terjadi.

Nah, berikut ini kami akan bagikan cara cek Battery Health (BH) iPhone yang perlu diketahui dan bisa diterapkan.


1. Cara Cek Battery Health (BH) iPhone

Cara Cek Battery Health (BH) iPhone
Cara Cek Battery Health (BH) iPhone
Seperti yang diketahui bersama, jika iPhone mempunyai fitur bawaan untuk mengecek kondisi baterai.

Untuk cara cek Battery Health (BH) iPhone bisa dilakukan dengan mudah yaitu sebagai berikut:
  • Buka Settings atau Pengaturan di perangkat iPhone.
  • Kemudian tekan opsi Battery > Battery Health.
  • Selanjutnya cek opsi Maximum Capacity untuk melihat kesehatan baterai iPhone.

Pada tampilan Battery Health, Anda akan melihat kapasitas maksimal pengecasan ponsel dengan angka 1 – 100 persen.

Apabila kapasitasnya berada di bawah 80%, maka baterai iPhone tersebut sudah tergolong usang dan harus diganti agar performa smartphone tetap maksimal.

Namun, jika kapasitas maksimal berada di angka 80%, maka baterai masih tergolong “sehat” dan belum memengaruhi performa perangkat.

Sehingga iPhone tersebut tetap bisa digunakan seperti biasa, karena performa dan fungsinya masih tetap baik.


2. Cara Cek Battery Health (BH) iPhone atau Android Menggunakan Aplikasi AccuBattery

Cara Cek Battery Health (BH) iPhone
Cara Cek Battery Health (BH) iPhone atau Android Menggunakan Aplikasi AccuBattery
Mengecek Battery Health (BH) iPhone berbeda dengan perangkat Android, karena Android tidak mempunyai menu pengecekan status baterai bawaan.

Sehingga para penggunanya bisa melihat kondisi baterai dengan menekan tombol “#*#4636#*#*” di menu dialer ponsel lalu memilih menu “Baterry Information”.

Sayangnya, tidak semua perangkat Android mempunyai menu tersebut dan sebagai alternatif, maka Anda sebagai pengguna bisa memasang berbagai aplikasi gratis yang tersebar di Google Play Store.

Untuk cara cek Battery Health (BH) iPhone atau Android menggunakan aplikasi AccuBattery yaitu sebagai berikut:
  • Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk mengecek kondisi kesehatan batery adalah AccuBattery yang bisa diunduh di tautan berikut (Download Aplikasi AccuBattery).
  • Untuk mengetahui kondisi baterai, silahkan buka aplikasinya kemudian klik menu “Health” pada aplikasi dan nantinya Anda akan ditampilkan informasi lengkapnya.
  • Walaupun demikian, informasi tersebut tidak akan bisa diketahui pada saat Anda memasang AccuBattery untuk pertama kalinya.
  • Karena aplikasi tersebut membutuhkan beberapa hari untuk mengkalibrasi performa baterai dan memperkirakan kapasitas maksimal pengecasan Android tersebut, apakah kinerjanya masih bagus atau tidak.
  • Nantinya, aplikasi AccuBattery akan merekam kegiatan yang berkaitan dengan pengisian dan penggunaan baterai Android selama aplikasi tersebut terpasang.
  • Setelah beberapa hari, maka AccuBattery akan menampilkan kapasitas maksimal baterai ponsel yang dipasangi aplikasi tersebut.
  • Design capacity” adalah kapasitas baterai Android yang terpasang dengan AccuBattery, sedangkan “Estimated capacity” adalah kapasitas perkiraan baterai yang direkam oleh aplikasi tersebut.
  • Dalam kasus di atas, pengisian baterai pada ponsel tersebut mentok hanya sampai di 3.644 mAh, atau 87% dari kapasitas baterai aslinya yakni (4.200 mAh).
  • Sama seperti iPhone, baterai ponsel Android biasanya akan masuk dalam kategori usang jika kapasitas pengecasan maksimalnya berada di bawah persentase 80%.


Penyebab Battery Health iPhone Menurun

Cara Cek Battery Health (BH) iPhone
Penyebab Battery Health iPhone Menurun
Tidak hanya cara cek Battery Health (BH) iPhone yang perlu diketahui, namun penyebab kesehatan baterai yang menurun juga perlu diketahui.

Agar perangkat iPhone ataupun Android bisa digunakan dengan lebih baik lagi.

Untuk penyebab Battery Healt iPhone yang menurun yaitu sebagai berikut:


1. Terpapar Suhu Ekstrem

Salah satu penyebab utama battery health iPhone cepat turun adalah karena perangkat sering terpapar atau terkena suhu ekstrem.

Yang perlu diketahui, iPhone dirancang untuk beroperasi dengan baik pada suhu 16-22 derajat Celcius.

Jika kurang atau lebih dari suhu tersebut, maka kinerja dan performa ponsel akan berpengaruh jika terus dibiarkan.

Karena paparan suhu ekstrem juga akan berpengaruh signifikan terhadap kesehatan dan daya tahan baterainya.


2. Bermain Game ketika iPhone Dicas

Tahukah Anda bahwa kesehatan baterai iPhone bisa turun drastis hanya karena hal sepele? Betul, battery health bisa nge-drop jika Anda mengisi daya bersamaan sambil bermain game.

Hal utama yang bisa dilakukan untuk menjaga agar baterai iPhone tetap awet adalah dengan mencegah overheat yang mungkin terjadi.

Misalnya, kebiasaan mengisi daya saat sedang bermain game akan membuat ponsel Anda menjadi cepat panas.

Kesehatan atau battery health menurun akan menurun karena iPhone terus terkena paparan suhu ekstrem.


3. Mengecas Hingga 100% atau Membiarkan Baterai 0%

Berdasarkan analisis dari para YouTuber yang berkecimpung di bidang teknologi, mengisi daya baterai iPhone hingga 100%, atau malah membiarkannya habis hingga 0% termasuk kebiasaan buruk yang harus dihilangkan.

Karena jika hal itu terjadi, maka akan membuat perangkat iPhone Anda lebih cepat panas.

Sedangkan ponsel yang panas akan sangat berpengaruh pada kesehatan baterai dan membuatnya turun, alhasil baterai akan lebih cepat habis dan menjadi drop.


4. Tidak Menggunakan Charger Orisinal

Penyebab battery health iPhone cepat turun selanjutnya adalah tidak menggunakan charger orisinal saat mengisi daya.

Atau yang lebih parah, Anda mengisi daya iPhone menggunakan beberapa opsi power bank.

Meskipun kini sudah ada charger atau power bank KW yang diklaim aman untuk mengecas iPhone, namun kami tetap menganjurkan agar Anda mengisi daya menggunakan charger orisinal.

Hal bertujuan untuk menghindari panas berlebih yang dihasilkan pada ponsel.


Tips Meningkatkan Battery Health iPhone ke 100%

Cara Cek Battery Health (BH) iPhone
Tips Meningkatkan Battery Health iPhone ke 100%
Setelah cara cek Battery Health (BH) iPhone dan informasi lainnya diketahui, pastinya Anda juga bertanya-tanya, apakah ada cara untuk meningkatkan atau mengembalikan battery health iPhone ke 100%? Jawabannya adalah tidak ada.

Bahkan, jika kesehatan baterai sudah terlanjur turun drastis hingga di bawah 80%, maka satu-satunya cara adalah dengan pergi ke Apple Service Center dan mengganti baterainya dengan yang baru.

Tetapi beruntungnya, iOS 14.5 sudah menyertakan update yang memungkinkan sistem mengkalibrasi ulang kapasitas kesehatan baterai pada iPhone 11, 11 Pro, dan 11 Pro Max.

Dengan cara ini, maka ada kemungkinan battery health Anda bisa kembali ke 100% jika proses kalibrasi berhasil.

Jika gagal, maka Anda tak perlu khawatir karena berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga battery health iPhone agar tidak cepat menurun alias tetap 100%.

Untuk tips meningkatkan Battery Health iPhone ke 100% yaitu sebagai berikut:
  • Langkah pertama, silahkan lakukan pembaruan iOS secara rutin.
  • Hindari suhu tinggi.
  • Lepas casing iPhone saat mengisi daya.
  • Gunakan charger asli atau MFi.
  • Jika ingin menyimpan iPhone dalam jangka waktu lama, maka jangan dicas hingga penuh.
  • Isi daya hingga 80 persen saat iPhone sedang digunakan.
  • Gunakan fitur Optimized Battery Charging.


Akhir Kata

Demikian cara cek Battery Health (BH) iPhone yang bisa diterapkan, bila ingin mengecek kondisinya.

Dengan mengetauhi kesehatan baterai iPhone, maka Anda bisa mengetahui bagaimana cara menggunakan iPhone agar lebih awet.

Di sisi lain, bila kesehatan baterai menurun dan terasa cepat berkuras, mungkin saatnya untuk mengganti komponen baterai.

Agar kinerja iPhone ataupun Android kembali optimal seperti biasanya.

Posting Komentar