Cara Mencari dan Download Filter Instagram Terbaru 2024

Cara Mencari Dan Menyimpan Filter Terbaru di Instagram
Cara Mencari dan Download Filter Instagram Terbaru 2024 - Media sosial Instagram saat ini menjadi salah satu media sosial dengan pengguna terbanyak karena banyak fitur yang ditawarkan, salah satunya adalah story Instagram (InstaStory).

Belakangan ini sudah banyak filter yang membuat InstaStory anda menjadi lebih menarik dan juga lucu.

Melalui pembahasan ini, kami akan menyampaikan cara mencari filter di instagram terbaru dan menyimpannya.


Filter pada story Instagram (InstaStory) yang menarik akan membuat orang lain yang melihat InstaStory anda menjadi lebih tertarik.

Nah berikut kami sediakan cara mencari filter di instagram dan cara download filter instagram terbaru 2024. Silahkan disimak ya gaes.


Cara Mencari dan Download Filter Instagram Terbaru


1. Cara Mencari Filter Di Instagram Terbaru dan Menyimpannya (Story)

Cara Mencari Filter Di Instagram Terbaru dan Menyimpannya
Cara Mencari Filter di Instagram Terbaru dan Menyimpannya
Untuk mencari dan menyimpan filter story Instagram yang terbaru, ada beberapa langkah yang bisa anda lakukan yaitu:
  • Masuk ke dalam aplikasi Instagram pada smartphone anda
  • Masuk ke dalam fitur story Instagram (InstaStory)
  • Geser ke arah kanan pada pilihan filter hingga terakhir
  • Pilih opsi Telusuri Efek / Browse Effect
  • Cari filter atau efek yang anda inginkan
  • Jika anda ingin mengetahui hasil saat menggunakan filter tersebut, anda bisa pilih tombol Coba atau Try
  • Jika anda ingin menyimpan filter tersebut, anda bisa memilih ikon panah dan kemudian filter tersebut secara otomatis akan tersimpan pada akun Instagram anda setelah muncul pesan Disimpan atau Saved pada layar smartphone anda.



2. Cara Mencari Filter dari Akun Instagram

Cara Mencari Filter dari Akun Instagram
Cara Mencari Filter dari Akun Instagram
Banyak pengguna Instagram yang membuat filter sendiri dan kemudian digunakan oleh banyak orang.

Biasanya, pengguna Instagram tersebut sudah membuat dan mempublikasikan banyak filter dan tidak hanya satu.


3. Langkah untuk mencari filter melalui akun Instagram

langkah untuk mencari filter melalui akun Instagram
langkah untuk mencari filter melalui akun Instagram

  • Masuk ke dalam aplikasi Instagram pada smartphone anda
  • Kunjungi profile Instagram dari pemilik atau pencipta filter
  • Pilih ikon smile untuk masuk ke dalam menu filter
  • Pilih filter yang ingin anda gunakan pada saat anda sudah memasuki menu filter pada akun tersebut

Sebagai catatan, jika anda ingin mencari filter lain dari akun yang sudah mempublikasikan filter yang menurut anda menarik pada story Instagram (InstaStory) teman anda, anda dapat langsung klik pada username yang ditampilkan pada layar InstaStory teman anda.



4. Cara Menggunakan Filter Instagram

Cara Menggunakan Filter Instagram
Cara Menggunakan Filter Instagram
Jika anda sudah mencari filter story Instagram yang anda inginkan dan menyimpannya, anda bisa menggunakan filter tersebut kapanpun.


5. Cara menggunakan filter pada story Instagram (InstaStory)

Cara menggunakan filter pada story Instagram (InstaStory)
Cara menggunakan filter pada story Instagram (InstaStory)


  • Buka aplikasi Instagram pada msartphone anda terlebih dahulu
  • Masuk ke dalam fitur InstaStory
  • Jika anda ingin menggunakan mode selfie, anda harus menggunakan kamera depan
  • Pilih efek yang anda ingin gunakan dengan cara menggeser ke arah kanan maupun ke arah kiri
  • Sesuaikan mode InstaStory dengan yang anda inginkan
  • Ambil foto atau video untuk dipublikasikan melalui story Instagram (InstaStory)



6. Cara Mengatasi Saat Filter Tidak Muncul

Cara Mengatasi Saat Filter Tidak Muncul
Cara Mengatasi Saat Filter Tidak Muncul
Ada permasalahan mengenai filter yang sering ditemukan oleh pengguna Instagram, yaitu adalah filter tersebut tidak muncul.

Ada beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk mengatasi tidak munculnya filter Instagram ini, diantaranya :
  • Bersihkan cache dari aplikasi Instagram
  • Gunakan aplikasi Instagram yang resmi dari Apple Store atau Playstore
  • Perbaharui aplikasi Instagram ke versi yang terbaru
  • Pastikan koneksi internet anda stabil
  • Logout akun Instagram anda kemudian login kembali
  • Lakukan restart pada smartphone anda


Akhir Kata

Bagi anda yang belum tahu bagaimana cara mencari filter di instagram dan cara download filter instagram terbaru, kami sudah berikan ulasannya pada pembahasan di atas.

Anda tidak perlu lagi bingung dan mengalami masalah ketika akan menggunakan filter tersebut.

Jika anda mengalami masalahpun, anda sudah tahu cara mengatasinya.

Ikuti terus info menarik seputar cara download filter instagram terbaru 2024, cara mencari efek di instagram yang tidak muncul, cara mencari filter di instagram dan cara menyimpan efek di instagram story orang lain di situs ini.

Ada juga tentang nama efek instagram story terbaru 2024, cara memunculkan filter instagram di hp samsung, cara mengirim efek ig ke teman dan cara menambah efek kamera di instagram.

Itulah keseluruhan bahasan kami pada artikel kali ini mengenai cara mencari dan download filter instagram terbaru 2024. sekian dan selamat mencoba.
Dody S.
Dody S. Technology article editor, IT consultant. has been involved in the website and technology sector since 2017.

Posting Komentar untuk "Cara Mencari dan Download Filter Instagram Terbaru 2024"