OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi

OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi
OPPO A93 Harga dan Spesifikasi - OPPO kembali meluncurkan ponsel terbarunya yaitu OPPO A93.

Ponsel ini baru dirilis di Vietnam pada 1 Oktober 2020 yang lalu.

Perangkat yang menyasar segmen menengah ini ternyata memiliki spesifikasi yang mirip dengan OPPO F17 Pro dan Reno 4 Lite.

Penasaran dengan spesifikasinya? Yuk, simak review lengkapnya berikut ini.


OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi


A. Spesifikasi OPPO A93

Ponsel yang diluncurkan secara global pada 6 oktober 2020 ini merupakan generasi penerus dari OPPO A92.

Agar tidak penasaran, yuk, segera saja simak spesifikasi OPPO A93 yang dibanderol dengan harga sekitar Rp 4,8 juta ini. Berikut ulasannya.


1. Fitur Desain dan Layar OPPO A93

OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi
Fitur Desain dan Layar OPPO A93
Spesifikasi OPPO A93 yang pertama yaitu dari segi desain dan layar ponsel.

Fitur desain dan layar OPPO A93 menggunakan panel layar sentuh kapasitif berjenis AMOLED dengan luas 6,43 inci (1080x2400 pixel), FHD Plus dan aspek rasio 20 : 9.

Pada poni bagian kiri atas ponsel berdimensi 160,1 x 73,8 x 7,5 mm dan berat 149 gram ini ditanamkan kamera selfie 16 dan 2 MP depth.

Meskipun belum mendukung high refresh rate, layar OPPO A93 dapat menyala terang hingga 800 nits.


2. Fitur Kamera OPPO A93

OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi
Fitur Kamera OPPO A93
Smartphone yang satu ini memiliki 4 kamera utama yang dibenamkan pada bagian punggung.

4 fitur kamera tersebut memiliki resolusi 48 MP, f/1.7, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8µm, PDAF, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm, dan 2 kamera deepth sensor 2 MP.

Yang didukung LED flash, HDR, juga panorama.


Ini memungkinkan Anda menghasilkan video dengan efek bokeh 4K@30fps, 1080p@30/120fps, gyro-EIS.

Selain itu seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, OPPO A93 juga dibekali dengan 2 kamera selfie 16 MP, f/2.4, (wide), 1/3", 1.0µm dan 2 MP, f/2.4, (depth) + HDR.

Fitur kamera ini serupa dengan produk OPPO pada seri Reno4, misalnya AI Color Portrait yang bisa mendukung separasi warna objek dengan latar, serta AI Night Flare Portrait yang beri efek bokeh pada cahaya malam.


3. Performa Hardware OPPO A93

OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi
Performa Hardware OPPO A93
Spesifikasi OPPO A93 selanjutnya yaitu dari segi performa hardware.

Performa hardware, CPU yang digunakan perangkat ini sendiri adalah Octa-core (2x2.2 GHz Cortex-A75 & 6x2.0 GHz Cortex-A55) dengan GPU PowerVR GM9446.

Ponsel ini bekerja dengan System-on-Chip (SoC) besutan MediaTek, Helio P95. SoC tersebut dipadu padankan dengan RAM 8 GB dengan penyimpanan 128 GB UFS 2.1.

Anda masih dapat menambahnya jika masih kurang.

Karena kapasitas penyimpanan OPPO A93 ini dapat diperluas dengan menggunakan kartu microSDXC (slot khusus).

Ponsel ini juga telah menjalankan sistem operasi Android 10 dan tampilan antarmuka ColorOS 7.2.


4. Kapasitas Baterai OPPO A93

OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi
Kapasitas Baterai OPPO A93
Oppo A93 ditopang dengan baterai tanam Li-Po ber kapasitas baterai 4.000 mAh yang telah mendukung pengisian daya cepat (fast charging) 18 Watt.

Sehinggav Anda pun tak perlu lagi menunggu lama ketika melakukan pengisian daya. Menariknya lagi smartphone ini telah didukung dengan AI Night Charging.

HP akan otomatis mempelajari jam tidur Anda, baru kemudian mengisi daya saat menjelang bangun tidur.


5. Fitur OPPO A93 Lainnya

OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi
Fitur OPPO A93 Lainnya
Spesifikasi OPPO A93 selanjutnya yaitu dari segi fitur-fitur lainnya.

OPPO A93 telah dibekali fitur keamanan fingerprint scanner di bawah permukaan layar, dan fitur lainnya yakni accelerometer yang memiliki fungsi shake control.

Selain itu ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur gyro, proximity, dan compass. OPPO A93 juga ditanami slot dual SIM, Bluetooth 5.1, Wi-Fi 802.11ac, GPS, dan port USB Type-C.


B. Harga OPPO A93

OPPO A93 - Harga dan Spesifikasi
Harga OPPO A93
Untuk OPPO A93 harga nya berapa? Smartphone keluaran terbaru dari Oppo ini belum dapat dipastikan untuk pasar Indonesia.

Tapi mengacu pada harga oppo a93 baru di Vietnam, yang mana negara pertama untuk peluncuran OPPO A93 ini dibandrol dengan harga sekitar 7,5 Juta Dong Vietnam, atau jika dikurs kan dengan mata uang Indonesia sekitar 4,8 Juta Rupiah untuk varian oppo a93 RAM 8/128GB.


Akhir Kata

Nah, itu tadi ulasan lengkap mengenai harga dan spesifikasi OPPO A93 yang dapat kami berikan untuk anda.

Bagaimana? Apakah Anda juga tertarik meminang perangkat yang tersedia dalam warna Magic White yang mengkilap, dan Matte Black dengan permukaan doff ini? 

Jangan lewatkan artikel kami selanjutnya mengenai OPPO A93 gsmarena.

Itulah keselruhan bahasan kita pada artikel kali ini mengenai OPPO A93 spesifikasi dan harga. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel